PWM Sumatera Barat - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Sumatera Barat
.: Home > Berita > Geliat Muswil ke-41, PWM Sumbar Gelar Silaturahim Bersama Ketua DPD RI dan Gubernur Terpilih Irwan Prayitno

Homepage

Geliat Muswil ke-41, PWM Sumbar Gelar Silaturahim Bersama Ketua DPD RI dan Gubernur Terpilih Irwan Prayitno

Rabu, 30-12-2015
Dibaca: 1349

Bukittinggi -- Geliat muswil ke-41 Muhammadiyah Sumbar, PWM Sumbar menyelenggarakan diskusi kebangsaan bersama Irman Gusman, tokoh Muhammadiyah dan tokoh masyarakat Sumbar di Hotel Grand Malindo Bukittinggi, Selasa (22/11) kemaren. 

Ketua DPD RI, Irman Gusman mengatakan "Saya mewakafkan diri untuk Muhammadiyah, sudah saatnya Muhammadiyah bangkit dari tidur panjang untuk merevitaliasi gerakan pencerahaan untuk mewujudkan Sumbar berkemajuan di bumi ranah minang ," kata Irman yang juga Ketua Penasehat PWM Sumbar.
 
"Kendati saya tidak menjadi PP Muhammadiyah, tetapi saya bertekad majukan Muhammadiyah Sumbar," tuturnya.
 
Alasan saya memajukan Muhammadiyah, karena Sumbar merupakan jazirahnya Muhammadiyah, Muhammadiyah mempunyai sejarah yang maju dan berkembang di ranah minang, banyak tokoh Sumbar itu juga adalah tokoh Muhammadiyah seperti Buya Hamka, Buya Malik Ahmad dan Ar-Sutan Mansyur.
 
Hal senada juga disampaikan Calon gubernur terpilih, Irwan Prayitno Gunakan saya untuk Muhammadiyah, saya siap membesarkan Muhammadiyah Sumbar.
 
Irwan juga meminta kepada calon pimpinan Muhammadiyah agar terus berjuang untuk memajukan ekonomi umat dan terus berbuat untuk Sumbar berkemajuan. "Unsur pimpinan juga harus mengakomodir pengusaha terlibat didalamnya" katanya.
 
Katanya, siapapun yang jadi pimpinan Muhammadiyah, perlu membangkitkan Muhammadiyah sebagai gudang ulama, Muhammadiyah besar di Sumatera Barat.
 
Ketua PP Muhammadiyah Anwar Abbas mengatakan Muhammadiyah harus menjadi organisasi yang kaya dalam bidang ekonomi dan pendidikan sehingga jadi penentu dunia, orang yang jadi penentu adalah orang yang kaya maka Muhammadiyah harus merubah paradigma dengan menggerakan sektor ekonomi. 
 
Perlu diketahui pada acara tersebut dihadiri oleh Ketua PP Muhammadiyah Anwar Abbas, Ketua DPD RI Irman Gusman, Kakan Kemenag Sumbar Salman, Calon gubernur terpilih Irwan Prayitno, penasehat PWM Sumbar Dr. H Shofwan Karim Elha,MA, Ketua PWM Sumbar Prof Rusydi dan tokoh-tokoh intelekktual lainnya serta pengurus PWM, PDM se-Sumatera Barat. (009)

Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website